Apakah kamu tertarik untuk menjalankan bisnis islami di Indonesia? Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, Indonesia menjadi pangsa pasar bisnis islami yang potensial. Kalau kamu jeli, ada banyak peluang bisnis islami yang menguntungkan.
Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini, sibakua.com akan memeberikan beberapa contoh ide usaha yang mungkin bisa kalian jadikan sebagai referensi dengan niche syariah
Pada prinsipnya, peluang bisnis dengan label syariah merupakan jenis usaha yang dijalankan berdasarkan prinsip dan aturan dari sumber hukum islam, yaitu Qur’an dan hadist.
Ada banyak contoh bisnis yang dapat kita kategorikan sebagai syariah, tentunya usaha ini selain memiliki target pasar spesifik, yaitu umat muslim, tetapi juga bisa untuk menarget non-islam sekalipun asalkan jenis produknya general dan bisa dinikmati oleh berbagai kalangan
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, suatu usaha akan dikatakan syariah dan halal, apabila memenuhi beberapa prinsip, yaitu :
1. Menjual produk berupa barang atau jasa yang halal (tidak dilarang dalam quran dan hadist)
2. Transaksi menggunakan Akad antara penjual dan pembeli
3. Bebas dari unsur riba dan gharar (ketidak jelasan dan perjudian)
4. Transaksi dilakukan dengan adil tanpa ada pihak yang dirugikan
5. Tidak melakukan penipuan dalam bentuk apapun
Contoh Bisnis Islami di Indonesia
Baiklah buat sobat sibakua yang saat ini hendak mencari ide untuk membuka usaha yang berlandaskan prinsip syariah dan islami yang nyaris tanpa modal
(dikatakan nyaris karena memang hampir tidak ada usaha yang sama sekali tanpa ada modal, tapi disini hanya akan diberikan pilihan dengan modal yang seminim mungkin), bisa membaca beberapa peluang usaha-nya dibawah ini :
Dropshipper Produk Islami
Contoh bisnis syariah pertama adalah Pekerjaan menjadi dropshipper yang tidak memerlukan modal. Pada prinsipnya, kamu cukup menjual barang atau produk dari orang lain.
Misalnya kalian ingin menjual madu dan habbatussauda, maka pastikan agen atau supplier tersebut dapat dipercaya dan barang-barang yang dijual memiliki kualitas yang baik.
Nantinya, sang penjual inilah yang akan mengirimkan barang dagangannya kepada customer. Kamu tidak perlu menyetok barang dagangan
Cukup mempromosikan barang tersebut lewat social media dan memaksimalkan penjualan dengan sistem door to door. Jadi kamu bisa memasarkan produkmu secara online atau offline.
Makelar Dagang Qurban
Contoh bisnis islami yang setiap tahunnya umat muslim yang mampu akan menunaikan ibadah haji dan umrah di tanah suci mekkah dan akan melakukan Qurban dengan menyembelih beberapa hewan peliharaan yaitu kambing, sapi, domba, lembu dan unta.
Kadangkalanya, perantara atau makelar untuk akad jual beli hewan qurban diperlukan pada momen-momen seperti ini. Bila kamu tertarik untuk menjadi mediator penjual dan pembeli yang perlu diperhatikan disini adalah kejujuran dan sikap saling percaya.
Pastikan penjual dan pembeli dapat dipercaya, Untuk menjadi makelar tentu saja tidak boleh sembarangan dalam bernegosiasi harus ada perjanjian antar ketiga belah pihak.
Hak dan kewajiban makelar juga sudah diatur dalam UU hukum dagang. Jadi sebaiknya para makelar sebelum menjalankan tugasnya wajib membuat perjanjian tentang fee/honorarium jasa.
Kursus Ngaji Online
Belajar mengaji selain dapat dilakukan secara offline ternyata dapat dilakukan juga secara online. Kegiatan mengaji ditujukan untuk meningkatkan iman dan spiritualitas kita kepada Allah SWT. Pendidikan Al-qur’an adalah sarana agar kita lebih mengenal perintah Tuhan dan memperdalam tentang agama Islam.
Jika sobat sibakua memiliki skill untuk mengajar mengaji, baik ilmu tajwid maupun fiqih, tidak ada salahnya bila ilmu-ilmu tersebut diamalkan dan diajarkan kepada orang-orang yang berminat untuk mengaji.
Beberapa situs-situs dibawah ini membuka peluang untuk kursus mengaji diantaranya nyantren.com, maungaji, oneQuran dan superprof.
Conten Creator Video Dakwah
Contoh bisnis syariah yang mudah dilakukan, bila kalian memiliki passion di YouTube dan ingin membuat suatu konten yang bermanfaat,
Mungkin konten YouTube kalian dapat diisi dengan hal-hal yang berbau islami seperti tata cara berwudhu, tata cara haji, maupun fakta-fakta tentang para sahabat Nabi.
Dan apabila kamu adalah penggemar ceramah suatu ustad, mungkin beberapa ringkasan ceramah beliau-beliau ini dapat kalian masukkan ke chanel kalian.
Buatlah suatu konten yang bermanfaat dan tidak merugikan orang lain. Manfaatkan fasilitas seperti Google AdSense untuk menghasilkan income dari konten yang di upload.
Endorsement Produk Halal
Punya banyak followers dissocial media ? cobalah untuk mereview beberapa produk seperti makanan, minuman, skincare atau barang-barang lain. Buatlah jasa endorsement untuk memudahkan suatu brand jika ingin bekerja sama dengan kalian.
Biasanya bila ingin menjadi reviewer suatu produk atau istilah kerennya ‘influencer’, beberapa agency membuka lowongan untuk kalian yang berminat.
Agar lebih aman dan meyakinkan, sebaiknya kalian mereview produk-produk yang halal dan benar-benar sudah terdaftar BPOM.
Konsultan Ekonomi Syariah

Contoh bisnis syariah yang cocok untuk Lulusan Ekonomi sangat dibutuhkan bagi banyak perusahaan. Jika kalian adalah seorang fresh graduate dan sedang dalam kegundahan tentang pekerjaan, menjadi seorang konsultan adalah pilihan yang tepat.
Namun, untuk menjajaki profesi ini tidaklah mudah. Selain pengalaman, beberapa skill memang harus dimiliki seperti membangun hubungan dengan client, kemampuan analisa yang baik dan kemampuan komunikasi yang mumpuni.
Topik-topik yang harus dikuasai di bidang ini juga beragam diantaranya tentang pajak, pernikahan, pendidikan, perumahan, saham dan lain-lain.
Preloved Barang
Bisnis jual beli barang second atau preloved sedang naik-naiknya. Kalian dapat memulai bisnis ini dengan menjual barang-barang kalian yang masih layak pakai seperti baju, tas maupun skincare dengan memasarkannya melalui website atau instagram.
Bila perlu sobat sibakua dapat memperluas bisnis kalian dengan mengelola barang preloved milik orang lain, asalkan barang-barang tersebut tidak banyak pengurangan maupun rusak
Dan kebetulan barang yang di preloved-kan memiliki ‘nama’, anak-anak muda pasti banyak yang senang dan akan mencarinya.
Penerjemah Bahasa Arab
Contoh bisnis islami buat kalian dengan kemampuan berbahasa asing cukup banyak dimiliki para generasi muda khususnya kaum mahasiswa.
Tak jarang, sesorang dapat menguasai lebih dari tiga bahasa. Bila kamu memiliki kemampuan bahasa asing yang cukup baik dan oke, pekerjaan ini akan cocok untuk kamu coba.
Menjadi penerjemah akan susah-susah gampang, asalkan menemukan pasar yang tepat maka usaha ini akan menggiurkan. Pasalnya, film-film asing baik dari negara Barat hingga Asia banyak diminati masyarakat Indonesia.
Bisnis Pulsa Tanah Suci
Keadaan yang mengharuskan semua pembelajaran melalui daring menyebabkan kebutuhan akan internet semakin meningkat.
Bagi para pelajar dan mahasiswa, internet adalah kebutuhan yang mendasar. Apalagi buat jamaah yang sedang umrah atau naik haji, pulsa dan paket data di arab saudi jadi kebutuhan untuk komunikasi dengan keluarga di tanah air
Oleh karena itu, berjualan pulsa dapat menjadi peluang usaha yang menguntungkan. Apalagi sekarang ini metode pembelian pulsa cukup beragam, bisa melalui berbagai macam aplikasi dan metode.
Menjual Jasa Logo
Jika kalian menguasai beberapa software seperti Canva, AdobePhotoshop, LightRoom maupun aplikasi-aplikais desain grafis lain, kemampuan tersebut dapat digunakan untuk mencari rezeki di bidang jasa.
Tak jarang suatu perusahaan, UMKM maupun online shop membutuhan logo untuk bisnis mereka ataupun hanya sekedar kebutuhan feed instagram.
Buatlah CV yang menarik agar client tertarik menggunakan jasa kalian. Terapkan harga yang bersaing untuk meningkatkan minat konsumen.
Freelance Menulis Artikel Islam
Contoh bisnis syariah next adalah menulis. Pekerjaan ini dapat dijadikan sebuah peluang usaha bagi kalian yang gemar menulis.
Beberapa website menyediakan lowongan untuk jasa menulis artikel. Tema yang diterapkan juga beragam tergantung kebutuhan website.
Mulai dari kuliner, skincare, make up, tips and trick hingga pariwisata. Untuk fee yang ditawarkan beragam, tergantung seberapa banyak artikel yang dapat ditulis sobat sibakua dan kesepakatan antar writer dan pemilik website.
Developer Aplikasi Islami
Programming adalah suatu keahlian yang banyak dimiliki generasi muda di era 4.0, bila kalian memiliki kemampuan tersebut, berarti peluang untuk menjadi developer aplikasi dapat kalian manfaatkan.
Bisnis mengembangkan software-software yang bermanfaat untuk khalayak umum akan sangat diminati. Apalagi kalau kamu ingin membuat aplikasi yang membantu umat islam dalam beribadah, atau games untuk anak anak kecil yang isinya pembelajaran islami
Forex Syariah
Contoh bisnis islami seperti melakukan Trading atau investasi dapat dilakukan pada berbagai macam platform yang tersedia.
Pada pasar forex kita dapat berinvestasi bukan hanya dengan modal besar saja, berinvestasi tanpa modal juga dapat kita lakukan melalui no deposit bonus forex.
Namun, pertimbangan bunga yang terkadang membuat bisnis ini dipandang riba. Oleh karena itu, untuk dapat tetap berinvestasi dengan nyaman dan tetap syariah, gunakan beberapa broker yang berbasis syariah free swap.
Saham Syariah
Selain forex, ada juga trading atau investasi di portofolio saham atau surat berharga. Kamu bisa mengecek list saham yang sesuai dengan nilai islam pada Jakarta Islamic Index (JII) yang masuk dalam IHSG
Dengan melakukan trading atau investasi di saham dengan kategori syariah, maka kamu bisa dengan nyaman bertransaksi dan mendapatkan keuntungan dari platform sekuritas mu
Jasa Pengolah Data
Beberapa aplikasi pengolah data seperti SPSS, R, Matlab, SEM dan software-software statistik lainnya terkadang memiliki kesulitan saat digunakan.
Maka sekarang ini banyak jasa-jasa pengolah data statistik yang bertujuan untuk membantu mahasiswa, dosen serta beberapa ranah terkait.
Bila sobat sibakua memiliki skill yang cukup mahir di bidang ini, tidak ada salahnya untuk membuka bisnis olah data tersebut.
Jasa Edit Foto dan Video Acara Islami
Dengan bermodalkan beberapa aplikasi edit foto dan video gratis seperti Filmora, Blender, VSDC Free Edtor, iMovie dan Shotcut, kamu dapat mengedit dan menghasilkan foto atau video yang epic.
uatlah CV semenarik mungkin agar menarik pelanggan untuk menggunakan jasa kalian. Usaha ini cukup mudah bila kalian memiliki kemampuan editing yang baik, tantangannya adalah memasarkan jasa dan mencari client.
Biasanya beberapa situs menyediakan lowongan untuk freelancer jasa edit foto dan video yang dapat melayani berbagai macam event.
Buka Restoran Khas Timur Tengah
Contoh bisnis islami lain adalah kuliner atau makanan khas dari negara lain. Restoran khas timur tengah memang cukup jarang ada di daerah Indonesia.
Biasanya hanya terdapat di kota besar saja. Kamu bisa menjajaki bisnis ini, belajar bagaimana menu menu dari khas negara timur tengah, dan menyesuaikannya dengan menu orang indonesia
Menjadi Influencer Islami di Media Sosial
Influencer maksudnya adalah public figur yang punya subcriber atau follower yang cuku banyak. Jadi kamu akan dapat penghasilan dari income yang diberika oleh endorser.
Kamu bisa buat konten tentang dakwah dan islami. di Tiktok, instagram atau Youtube, ada banyak pilihan untuk eksis dan mengembangkan konten dakwah islami
Sembari dakwah, kamu bisa dapat uang dari sistem endorsement dan jaringan iklan seperti google adsense yang digaji setiap bulannya.
Adapun contoh peluang usaha syariah lainnya yang bisa kalian tekuni, diantaranya adalah sebagai berikut :
18. Reseller Pakaian Muslim
19. Seniman dan Penyanyi Kasidah
20. Jasa Event Organizer Islami
21. Jasa Bekam Sunnah
22. Jual Produk Oleh Oleh Khas Tanah Suci
23. Jadi Manager Pendakwah
24. Jual Kebab Turki
25. Jasa Metaverse ke Tanah Suci
Baca juga : Cara Jualan lewat WhatsApp
Kata Penutup
Apa pun jenis usahanya, tentu saja kamu harus bisa memastikan untuk menerapkan prinsip syariah didalamnya. Sebelum menjalankan usaha sobat sibakua dengan label syariah.
Tidak hanya menjual produk halal saja, tapi juga metode transaksinya haruslah memenuhi prinsip bebas riba dan adanya akad jual-beli yang jelas.
Demikian beberapa contoh bisnis syariah dan islami, semoga kalian bisa menjadikannya referensi. Jangan lupa untuk klik tombol share dan bagikan artikel ini ya
